Senin, 31 Oktober 2016

Apa itu Jaringan komputer

Apa itu Jaringan Komputer ?

Pengertian Jaringan Komputer yaitu system operasi computer yang terdiri dari beberapa computer yang saling bekerja sama untuk berbagi sumber daya seperti pada hardware dan dan juga berkomunikasi seperti surel ataupun pesan instan, dan juga untuk mengakses informasi (peramban web). Bisa juga diartikan sebuah system operasi computer dengan jaringan computer yang terhubung satu sama lain, dan terdiri dari beberapa computer,untuk saling bekerja sama dengan tujuan yang satu atau sama, entah terhubung melalui kabel ataupun tidak dengan kabel.

Sistem Jaringan Komputer

Jaringan computer pun memiliki bagian jaringan yang dapat meminta maupun memberikan layanan, dengan kata lain adalah service, dan disini pihak yang menerima atau meminta layanan disebut klien atau dalam bahasa inggrisnya Client, sedangkan pihak yang memberikan dan mengirimkan layanan disebut Server, atau pada bahasa sehariannya adalah Peladen. Sistem seperti ini jika digabung menjadi Client – Server, dan desain ini banyak digunakan hampir untuk seluruh aplikasi jaringan computer.
Dan ane akan menjelaskan tentang Klasifikasi jaringan computer, berikut pembahasannya :
Klasifikasi sendiri artinya menggolong – golongkan menurut jenisnya atau bisa juga diartikan penggolongan bersistem dalam kelompok sesuai kaidah yang sudah ditetapkan.


Klasifikasi Jaringan Berdasakan Geografisnya.
Jaringan computer terbagi menjadi 3 yaitu LAN, MAN, WAN.
1.     LAN (Local Area Network) atau bahasa indonesianya Jaringan wilayah lokal.
Adalah jaringan computer yang dipakai untuk sendiri atau pribadi, dengan arti lain jaringan computer yang hanya mencakup wilayah kecil saya, seperti pada sebuah gedung, perkantoran, laboratorium computer ( ruang computer), sekolah, kampus, rumah, bahkan area yang lebih kecil lagi, yang mana LAN merupakan jaringan yang sering digunakan untuk menghubungkan computer pribadi dengan computer – computer yang lain pada suatu ruangan. Yang bertujuan untuk saling berbagi informasi atau bertukar informasi, dan biasanya LAN digunakan dengan jarak 1 sampai 10 km.
2.     MAN (Metropolitan Area Network) atau jaringan wilayah metropolitan.
Adalah jaringan computer yang perluasannya melebihi jaringan computer LAN dengan kecepatan transfer data yang tinggi, dengan kata lain adalah perluasan dari LAN. Sehingga perluasannya dapat mencakup satu kota atau satu wilayah, yang mana menghubungkan lokasi seperti gedung – gedung, perkantoran, pemerintahan,dll.. yang jangkauan jaraknya mulai dari 10 – 50 km.
3.     WAN ( Wide Area Network) atau Jaringan wilayah luas.
Adalah jaringan computer yang mencakup daerah atau area besar dan meluas. Seperti antar kota, antar wilayah, antar Negara, bahkan yang lebih luas lagi seperti antar benua, bahkan jarak nya bisa menjangkau seluruh dunia.
Fungsi dari WAN sendiri sama dengan fungsi pada LAN dan MAN, yaitu untuk menghubungkan jaringan local yang satu dengan jaringan local yang lain, sehingga dapat mempermudah komunikasi pada lokasi itu sendiri dengan lokasi dimanapun, misalnya seperti menghubungkan semua bank yang ada di Indonesia, atau menghubungkan semua kantor seluruh dunia. Dan masih banyak lagi contoh dari system jaringan WAN.
4.     Ketahui lebih dalam tentang apa itu Jaringan Komputer juga dapat diketahui Berdasarkan Media Transmisi Data

Dibagi menjadi 2, diantaranya : Jaringan Berkabel ( Wired Network ) dan Jaringan Tanpa kabel atau Nirkabel.
1.     Jaringan berkabel atau dalam bahasa inggrisnya Wired Network.
yaitu jaringan yang membutuhkan kabel guna untuk menghubungkan computer satu dengan computer yang lainnya, yang mana kabel ini memiliki fungsi untuk mengirimkan informasi melalu saluran dengan bentuk sinyal listrik ke jaringan computer yang lain.
2.     Jaringan tanpa kabel / Nirkabel.
Yaitu jaringan penghubung yang tidak memerlukan kabel, hanya melalui gelombang elektromagnetik yang akan mengirimkan sinyal informasi ke computer jaringan yang lain.
Contohnya seperti pada WiFi, yang juga menggunakan atau memanfaatkan gelombang elektromagnetik sebagai penghubungnya.
Contoh lain adalah jaringan wireless yang menggunakan media transmisi data tanpa kabel, dan media yang digunakan seperti gelombang radio, Bluetooth, inframerah, dsb. Dan keuntungan dari wireless sendiri yaitu memberikan kenyamanan pada pengguna untuk terhubung ke jaringan lain tanpa dibatasi oleh kabel.

Nah, Ketahui lebih dalam tentang apa itu Jaringan Komputer sangatlah penting, agar kita dapat dengan hati – hati dalam menggunakan system operasi computer itu dengan baik serta dapat mengerti dan memahami tentang jaringan computer, dan posting saya ini hanya sekedar ingin berbagi ilmu pada kalian saja.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar